Tim nasional Indonesia menang 1-0 atas Filipina pada leg pertama semifinal Piala AFF 2010 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (16/12/2010). Dengan begitu, untuk bisa masuk final, Indonesia cuma membutuhkan hasil imbang 0-0 di leg kedua, Minggu (19/12/2010).

Penyerang Timnas Indonesia, Chrisrian Gonzales, merayakan golnya ke gawang Filipina, dalam semifinal Piala AFF di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (16/12/2010). Indonesia akhirnya menang lewat gol tunggal Christian Gonzales dan menjadi modal bagus dalam menghadapi semifinal leg kedua 19 Desember mendatang.

Kemenangan Indonesia ditentukan oleh gol Cristian Gonzales pada menit ke-32. Gol bermula dari umpan Firman Utina langsung ke jantung pertahanan Filipina. Gonzales, yang berada di tengah kotak penalti lawan, menanduk bola masuk ke sudut kanan bawah gawang setelah sempat membentur tiang gawang. (kc)

Berikut beberapa kejadian laga Filipina v Indonesia yang diabadikan dalam gambar disandur dari situs resmi AFF :


Melalui kepalanya Christian Gonzalez berhasil membawa Indonesia menang 0-1 dari Thailand

Dukungan rakyat Indonesia dilakukan dengan berbagai cara

El Loco selalu mendapat pengawalan extra ketat dari lini pertahanan Filipina

Okto & Firman Utina menjadi amunisi dilini tengah Indonesia mengobrak-abrik pertahanan Filipina

Pemain import Filipina terlibat duel dengan pemain naturalisasi Indonesia, Irfan Bachdim.

Hamka Hamzah, defender kawakan mantan kapten Persisam Putra Samarinda yang kini merumput bersama Persipura Jayapura menjadi palang pintu timnas Indonesia.